Hi guys, buat kalian yang
berencana liburan ini mau ambil kursus Bahasa Inggris di Kampung Inggris Pare,
kalian udah siapkan ini belum? Hmmm mungkin sebagian dari kalian masih ada yang
bingung, “Barang apa aja yah yang mesti gue bawa dan siapkan selama 2 minggu, atau 1
bulan, bahkan 3 bulan dan lebih dari itu?” masa iya yang ada dirumah gue bawa
semua hehe ...
Bukan
kalian aja kok yang bingung apa aja yang harus di persiapkan, gue juga dulu
sama kayak kalian. Tanya-tanya sama
orang yang sudah pernah kursus atau sedang kursus disana. Eits tapi, don`t worry, I
will share guys ... hihi
Oke
gue akan kasih nih tips-tips buat kalian yang mau kursus bahasa inggris di
Pare, dan apa aja yang harus kalian persiapkan, check this out ...
1. Tiket
Hal yang paling pertama kalian
cari adalah tiket. Yaps tiket menuju Kampung Inggris. Untuk kalian yang
menggunakan Kereta Api kalian langsung deh berburu tiket yang sesuai dengan
kantong kalian. Nah biasanya untuk yang menggunakan kereta, kalian bisa turun di
Stasiun Kediri. Setelah itu kalian bisa menggunakan angkutan yang ada di
stasiun atau Ojek Online. FYI yaa guys, Stasiun Kediri itu masuk kedalam Zona
Merah (Red Zone) Ojek Online alias tidak bisa sembarangan Ojek Online mengambil penumpang. Nah kalian harus jalan dulu sekitar
500 M ke arah Barat atau Utara agar dapat menggunakan Ojek Online.
Beda lagi ceritanya kalau
kalian menggunakan Pesawat. Biasanya yang dari luar pulau, akan menggunakan
moda transportasi udara dan landing di Bandar Udara Juanda, Suarabaya. Kalian
bisa melanjutkan perajalan menggunkan Ojek Online atau Bus Rukun Jaya rute
Blitar – Pare – Jombang – Surabaya. Kalian bisa naik di Terminal Purabaya dan
langsung sampai di Kampung Inggris dengan harga tiket Rp. 30ribu dengan jarak
tempuh kurang lebih 3 jam perjalanan. Tinggal pilih yang mana deh hehe
2. Lembaga Kursus
Teman-teman EFAS 1 di Elfast
Nah hal kedua yang perlu kalian
persiapkan adalah memilih dan mendaftar di lembaga kursus. Mungkin ada puluhan
bahkan ratusan lembaga kursus bahasa
inggris di Kampung Inggris, Pare ini. Dari yang ternama hingga yang
biasa. Kalian harus pintar-pintar memilih lembaga kursus jangan asal dan harus
disesuaikan dengan kebutuhan kalian yah.
Sekedar masukan nih, jika bahasa inggris
kalian dirasa masih dasar dan kalian memiliki waktu 3 bulan untuk berjar
disini, kalian bisa memilih Program Speaking and Vocabulary untuk bulan
pertama, dilanjut Speaking and Vocabulary or Pronunciation untuk bulan ke
dua, dan selanjutnya Grammar untuk bulan ketiga. Lagi-lagi ini cuma saran aja yaa dan harus disesuaikan dengan kebutuhan dan kemampuan bahasa inggris kalian.
Untuk lembaga kalian bisa
searching kok di instagram atau google. Kalo gue sih waktu itu ambil Program EFAS 1,
EFAS 3, dan TOEFL REGULER di Elfast, Speak First dan Listen and Talk di The
Daffodils, dan Pronunciation di PEACE. Ohiya hampir semua lembaga sudah menyediakan pendaftaran secara online dan untuk lembaga-lembaga unggulan pasti bakal cepet banget
penuhnya. FYI yaa guys, kebanyakan program disini itu 2 minggu dan 1
bulan. Semuanya dimulai tanggal 10 dan 25 disetiap bulannya. Jadi harus cepet-cepet dan jangan sampai salah tanggal yah hehe
3. Camp atau Kosan
Nah ini juga salah satu yang
wajib kalian perhatikan dan cari ketika kalian memutusakan kursus bahasa
inggris di Kampung Inggris, Pare. Biasanya beberapa lembaga menyedikan Camp
untuk siswanya kok, jadi nggak usah repot-repot lagi cari kosan di luar. Kalau kalian memilih Camp sebagai tempat tinggal kalian, berarti
kalian harus siap dengan peraturan yang ada di Camp yah. Seperti English Area
24 Hour, Study Club, Jam Malam, dll tergantung kebijakan lembaga tempat Camp
itu berada. Tapi itu sangat membantu untuk
yang mau bisa Bahasa Inggris lebih cepat.
Nah beda lagi dengan Kos-Kosan yah.
Kalian lebih bebas disini. Btw, bebas dalam arti positif yah. Jadi nggak ada
syarat-syarat khusus yang mengikat. Paling untuk perempuan nggak boleh pulang
lebih dari Jam 10 Malam. Tapi kalau laki-laki kebanyakan bebas. Hehe. Apapun
itu kembali ke kalian masing-masing yah. Ohiya kalau bisa cari Camp atau Kosan
yang sudah free wifi yah biar irit paket internetnya . hehe
Tips dari gue untuk Perempuan
yang mencari kosan, gue merekomendasikan kalian di Andromeda Female Kost Putri
di Jalan Anyelir, Mangunrejo, Tulungrejo, Pare atau samping Lembaga Kursus RnB.
Kalian bisa kepoin di youtube yah untuk bentuk kosannya. Untuk laki-lakianya gue merekomendasikan kalian di Brio Camp – Kost Putra di Jalan Mawar No.4
Mangunrejo, Tulungrejo, Pare.
4. Sepeda
Ini sepeda yang gue gunakan selama di Kampung Inggris
Genk genk, kalian jangan aneh yah
kalo pas pertama kalian sampai di Kampung Inggris kebanyakan naik sepeda.
Karena alat transportasi disini bagi siswa-siswinya adalah sepeda. Yap sepeda.
Ini sangat berguna sekali untuk kalian yang sering moving dari satu lembaga ke
lembaga lainnya. Atau untuk main sama temen-temen, dll.
Tenang, banyak banget kok rental
sepeda disini. Mulai dari harga yang murah banget sampe yang lumayan mahal.
Biasanya kisaran Rp. 50ribu-Rp.100ribu/sepeda/bulan. Kalian tinggal pilih deh
mau sepeda mana yang akan kalian gunakan sehari-hari.
Tips dari gue nih, kalian jangan
tergiur dengan harga murah yah. Karena terkadang yang murah itu kebanyakan
sepeda tua. Jadi sering rusak hehe. Nah kalo gue dulu sewa sepedanya di deket
Elfast alias Jln. Kemuning. Pilihan sepedanya lengkap dan itu free service yah.
Jadi free service itu kalo misalnya sepeda yang kita gunakan suatu hari rusak
bisa langsung di service tapa mengeluarkan biaya tambahan. Selain itu Ibu sama
Bapaknya juga ramah dan nggak ribet jadi enak deh hehe.
5. Laptop atau
Netbook
Ini sih optional aja yaa guys, kalo
kalian punya mendingan dibawa tapi kalo belum punya ya jangan maksain hehe.
Kenapa kalian harus bawa Laptop atau Netbook? Nah buat kalian yang ngekos ini
bisa jadi hiburan disaat kalian memiliki free time. Bisa untuk nonton film atau
ngerjain tugas. Karena nggak semua Camp atau Kosan dilengkapi TV jadi ini
sebagai sarana hiburan kalian. tapi selain itu, kalian bisa gunakan Laptop atau
Netbook untuk mencari materi atau mengulang materi yang telah diberikan tutor
di kelas. Dan akan banyak banget fungsinya kok disini. Serius. hehe
Nah guys segitu dulu yah
tips-tips dari gue. semoga bisa memberikan sedikit gambaran tentang apa aja
yang harus kalian persiapakan untuk Kursus Bahasa Inggris di Kampung Inggris,
Pare Kediri. Semua dikembalikan dan disesuaikan dengan kebutuhan kalian yah.
see you guys ...
Jangan lupa baca ini juga yaa
guys :
5 Comments
Thaks ya infonya bg....😊
ReplyDeletesama sama yah :D
Deleterealy.. ejoy banet
ReplyDeleteikutdongs
Heheh hallo abang Senior, salam kenal yaah 😄
DeleteMantaap in infonya
ReplyDelete